TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah terjebak dua hari di antara banjir, akhirnya petugas bersama warga berhasil mengevakuasi bayi tiga bulan bernama Sarah dari rumah warga di Jalan Surya 2, Blok B no 14, Perumahan Ciledug Indah 1, Pedurenan, Kota Tangerang, Banten, hari Kamis (2/1/2020) sore.
Lurah Pedurenan Ashari Hermawan mengatakan, sejumlah petugas berhasil menjangkau titik rumah orang tua bayi yang berada cukup terpojok di Perumahan Ciledug Indah 1.
Perumahan tersebut merupakan wilayah terburuk terdampak banjir dengan kedalaman lebih 3 meter.
"Kini, bayi sudah berada di Posko Masjid Jami Al Irsyad dalam kondisi sehat bersama kedua orangtuanya," kata Ashari, Kamis (2/1/2020).
Kondisi bayi tersebut dalam keadaan baik dan telah ditangani tim PKK Kota Tangerang. Demikian juga dengan sang ibu.
"Ketua PKK sudah datang dan menangani langsung sang ibu dan bayinya. Memastikan kesehatan dan psikis bayi serta sang ibu dalam kondisi sehat,” kata dia.
Ashari mengatakan, sejak awal personel di lapangan sudah mengajak korban banjir untuk dievakuasi. Namun, banyak dari mereka tidak mau dievakuasi saat banjir masih dalam kondisi aman dengan sejumlah alasan.
Namun, tak dinyana, lama dan lebatnya hujan mengakibatkan air yang mengelilingi rumah-rumah semakin tinggi. Lantas, para warga yang semula menolak dievakuasi menjadi panik dan minta dievakuasi.
Penyelamatan terhadap bayi yang menjadi korban banjir juga terjadi di wilayah Cipinang Melayu, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, pada Rabu, 1 Januari 2019.
Bayi bernama Wulan berhasil dievakuasi petugas kepolisian dari rumahnya yang terendam banjir setinggi 3 meter di Jalan Kali Sunter, RW 03, Kelurahan Cipinang Melayu.
"Hebat" - Google Berita
January 03, 2020 at 08:04AM
https://ift.tt/39x8O9y
Kisah Penyelamatan Bayi Sarah: Dua Hari Terjebak Banjir Hebat di Perumahan Ciledug Indah - Tribunnews
"Hebat" - Google Berita
https://ift.tt/2r9TJZS
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kisah Penyelamatan Bayi Sarah: Dua Hari Terjebak Banjir Hebat di Perumahan Ciledug Indah - Tribunnews"
Post a Comment