Akun Instagram Patsy the Wonderdog/IFAW Australia
Patsy (kiri gambar) dan Bear (kanan gambar) anjing penyelamat hewan saat kebakaran Australia
Bobo.id – Kebakaran hutan Australia yang terjadi sejak September lalu menyebabkan alam di Australia mengalami kerusakan yang parah, teman-teman.
Tidak hanya tumbuhan yang terbakar, hewan-hewan di hutan juga ikut menjadi korban.
Wilayah kebakaran yang begitu luas menyebabkan banyak hewan sulit menyelamatkan diri dari kebakaran.
Api kebakaran juga sampai ke peternakan dan pemukiman penduduk, teman-teman.
Di balik kebakaran hutan yang melanda Australia, ada kisah anjing-anjing hebat yang jadi pahlawan, lo!
Baca Juga: Anjing Suka Dielus Bagian Perut, Berbeda dengan Kucing, Kenapa, ya? #AkuBacaAkuTahu
Patsy, Anjing yang Menyelamatkan Para Domba di Peternakan
Pada 31 Desember 2019 lalu, kebakaran di Corryong mencapai sebuah peternakan.
Pemilik peternakan pun berusaha meredakan api menggunakan traktor dan tangki berisi air.
Inilah saat anjing border collie yang dipelihara mereka, Patsy, menjadi pahlawan!
Selagi pemilik peternakan berusaha meredakan api, Patsy yang cerdas mengumpulkan kawanan domba.
Patsy berusaha mengarahkan domba-domba ke bagian peternakan yang paling aman dari kobaran api.
Berkat Patsy, hampir semua domba di peternakan itu selamat, teman-teman! Hebat, ya?
Karena jasa Patsy juga, akhirnya si pemilik peternakan berhasil menyelamatkan seluruh bagian peternakan yang nyaris terbakar.
Sayangnya, menurut adik pemilik peternakan, di tempat lainnya situasi tidak seberuntung di peternakannya.
Banyak pemilik peternakan yang berusaha mencari air untuk ternaknya, serta membuat pagar pembatas darurat agar ternaknya tetap aman. Bahkan ada juga penduduk yang kehilangan segalanya karena dilalap api.
Karena itu, adik pemilik peternakan membagikan kisah heroik Patsy agar orang-orang kembali memiliki harapan.
Baca Juga: Bagaimana Anjing yang Membantu Tunanetra Bisa Tahu Arah Tujuan Tuannya?
Bear, Anjing yang Menyelamatkan Para Koala
Bukan hanya Patsy yang berjasa menyelamatkan kawanan domba, ada juga anjing lain yang menjadi pahlawan, nih!
Di Queensland, ada Bear, anjing border collie yang terlatih mendeteksi koala yang sakit, terluka, atau ditinggalkan induknya di alam liar.
Kebakaran hutan di Australia sangat berdampak pada koala karena mereka sulit menyelamatkan diri dari api.
Bear tidak sendirian, ada juga anjing-anjing lain yang bekerja menjadi anjing pendeteksi koala di area kebakaran hutan, teman-teman.
Bear dan anjing pendeteksi koala lainnya menggunakan indra penciumannya untuk mencari aroma pada bulu rambut koala yang masih hidup.
Mereka memang sudah dilatih untuk fokus melakukan itu karena koala membutuhkan bantuan saat kebakaran hutan terjadi.
Wah, keren ya para anjing yang menjadi penyelamat hewan korban kebakaran Australia ini!
Oh iya, mengapa kebakaran hutan di Australia sering terjadi? Cari tahu pada artikel berikut ini, yuk!
Baca Juga: Kebakaran Hutan di Australia Sangat Parah, Apa Penyebab dan Dampaknya?
Yuk, lihat video ini juga!
Video Pilihan
PROMOTED CONTENT
"Hebat" - Google Berita
January 07, 2020 at 07:00PM
https://ift.tt/2FvayCv
Kisah Anjing-Anjing Hebat Penyelamat Hewan di Kebakaran Australia - Bobo
"Hebat" - Google Berita
https://ift.tt/2r9TJZS
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kisah Anjing-Anjing Hebat Penyelamat Hewan di Kebakaran Australia - Bobo"
Post a Comment