Liputan6.com, Jakarta - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis menyaksikan deklarasi komitmen bersama menciptakan Sulawesi Utara Hebat di Manado.
Deklarasi komitmen bersama itu dilaksanakan di Graha Gubernuran Bumi Beringin Manado, Senin (23/12/2019), dibacakan berbagai elemen masyarakat antara lain tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, dan organisasi kemasyarakatan.
Deklarasi dibacakan pada tatap muka Panglima TNI dan Kapolri dengan masyarakat Sulawesi Utara. Terdapat tiga komitmen yang dibacakan pada deklarasi itu, yaitu:
Pertama, mempertahankan keutuhan NKRI. Kedua, menjaga situasi Kamtibmas serta kedamaian perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020. Ketiga, menjunjung tinggi toleransi antarumat beragama.
Pada awal sambutannya, Panglima Hadi bercerita tentang Manado yang menjadi salah satu kisah dalam catatan karirnya di dunia militer.
"Bumi Nyiur Melambai Manado dalam sejarah kehidupan saya masuk dalam catatan, khususnya adalah perjalanan karir sebagai anggota TNI. Karena saya menginjakkan kaki di Bumi Nyiur Melambai pada 1986 di Pangkalan Udara TNI AU Sam Ratulangi," kata dia seperti dikutip Antara.
Dia mengatakan, dari Yogyakarta menuju pangkalan udara itu menggunakan C-130 Hercules dalam rangka melaksanakan Latihan Integrasi Taruna Wreda di Manado.
Usai kegiatan itu, Hadi dan Aziz langsung bergerak meninjau beberapa gereja, yakni Gereja Katedral Hati Tersuci, Gereja GMIM Jemaat Paulus, serta satu pos pengamanan Natal yang berada di Jalan Sam Ratulangi, Manado.
Membantu Pengamanan Gereja
Sementara itu, Uskup Manado Mgr Benedictus Estephanus Rolly Untu MSc, mengatakan, tidak ada masalah selama perayaan Natal di Manado. Ia mengatakan semua unsur keamanan terkait, baik TNI-Polri maupun unsur masyarakat, turut membantu menjaga keamanan gereja.
"Selama ini di Manado selalu lancar Natalan dan aman. Kalau di gereja Katolik, Anshor, Laskar Manguni ikut serta menjaga parkiran, jalan raya, ada juga pemuda gereja," katanya.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
"Hebat" - Google Berita
December 24, 2019 at 01:17AM
https://ift.tt/2seCHe2
Panglima TNI-Kapolri Saksikan Deklarasi Ciptakan Sulawesi Utara Hebat - News Liputan6.com
"Hebat" - Google Berita
https://ift.tt/2r9TJZS
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Panglima TNI-Kapolri Saksikan Deklarasi Ciptakan Sulawesi Utara Hebat - News Liputan6.com"
Post a Comment