Berita Liga Italia: Mantan pesepak bola Italia, Paolo Di Canio, berpendapat bahwa Christian Eriksen sangat lambat. Dia hebat di Tottenham karena selalu mendapat back-up yang memadai.
Sorotan tajam kembali ditujukan kepada gelandang Inter Milan, Christian Eriksen. Setelah Fabio Capello menyatakan Eriksen bermain terlalu lambat, kini giliran Paolo Di Canio yang melontarkan kritik yang sama.
Bicara kepada Sky Sport Italia pasca pertandingan Juventus kontra Inter Milan yang berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenanyan Si Nyonya Tua itu, Di Canio menyebut bahwa Eriksen terlalu lambat. Akan jadi masalah besar jika Antonio Conte tidak menemukan posisi yang tepat untuknya.
"Eriksen akan jadi masalah bagi Conte. Dia bukan seperti Diego Costa, yang bisa berselisih jika anda tidak memainkannya. Dia seperti (Eden) Hazard, dia pendiam, anda tidak akan melihatnya protes, dia tidak pernah begitu,” kata Di Canio.
Lebih lanjut lagi, pria yang dikenal sebagai striker bengal semasa jadi pemain tersebut menilai jika di Tottenham, Eriksen hebat karena mendapat back-up yang memadai—sementara di Inter, dia tidak mendapatkan hal tersebut.
“Tapi, sulit untuk berhadapan langsung dan merebut bola darinya saat masih bermain di Tottenham karena ada beberapa pemain lain yang menjaganya. Di Inter, mereka tidak bisa mengatasi masalah tersebut," lanjutnya.
Di Canio pun menegaskan jika Eriksen memang bukan tipe pemain yang biasa berduel untuk mendapatkan bola, atau berlari menyisir sayap untuk memberikan umpan. Sebaliknya, Eriksen merupakan pemain yang lambat.
“Dia (Eriksen) tidak melompat saat berduel satu lawan satu dengan pemain lawan. Dia tidak punya kecepatan pada kakinya," pungkasnya.
Artikel Tag: Inter Milan, Juventus, Christian Eriksen, Paolo di Canio
"Hebat" - Google Berita
March 10, 2020 at 05:45AM
https://ift.tt/2TRoIV9
Di Canio: Eriksen Hebat di Tottenham Karena Selalu Dapat Back-up - Ligaolahraga.com
"Hebat" - Google Berita
https://ift.tt/2r9TJZS
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Di Canio: Eriksen Hebat di Tottenham Karena Selalu Dapat Back-up - Ligaolahraga.com"
Post a Comment