Search

Menpora: Indonesia Kehilangan Sosok Hebat di Dunia Atletik - detikSport

Jakarta -

Menpora Zainudin Amali ikut berduka atas meninggalnya Ketua PB PASI, Bob Hasan. Dia kehilangan sosok terhebat dalam dunia olahraga.

Bob meninggal dunia pukul 11.00 WIB di RSPAD, Gatot Subroto, Selasa (31/3/2020) karena menderita penyakit kanker yang cukup lama.

Amali mengaku telah mengetahui soal Bob yang terjatuh sakit tapi dia juga terkejut. Sebab baru sebulan lalu dia menjalin komunikasi dengan mendiang.

"Sebulan yang lalu waktu beliau masih berobat di Thailand, saya masih sempat mengobrol melalui sambungan telepon. Tentu saya sangat berduka cita atas berpulangnya ke Rahmatullah Bapak Mohammad Bob Hasan," kata Amali dalam sambungan telepon dengan pewarta.

Menteri asal Gorontalo itu pun mengenang pertemuan pertama keduanya di Pelatnas PB PASI, Stadion Madya, Gelora Bung Karno.

Menpora Zainudin Amali (berbaju jersey PSG) dan Bob Hasan (baju merah)Menpora Zainudin Amali (berbaju jersey PSG) dan Bob Hasan (baju merah) (Mercy Raya/detikSport)

Saat itu, Amali baru saja dilantik sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) dibuat terpana dengan sosok Bapak Atletik Indonesia itu karena dedikasinya kepada tanah air.

"Setelah tiga hari dilantik menjadi Menpora saya mendatangi tempat pelatnas atletik yang sedang persiapan untuk ke SEA Games 2019. Di sana saya mengobrol lama dengan beliau, sekitar lebih dari satu jam. Beliau cerita panjang lebar tentang suka duka mengurus cabor khususnya atletik," cerita Amali.

"Kesan saya ketika itu bahwa hebat orang tua ini. Sudah seusia yang sepuh seperti itu tapi beliau masih mau tiap hari di lapangan Madya Senayan menemani pelatih, atlet, dan pengurus cabor. Jika bukan karena panggilan jiwa dan dedikasi yang luar biasa untuk olahraga tidak mungkin dia ada di lapangan," sambungnya.

"Jasa Bapak Bob untuk olahraga di Indonesia sangat luar biasa khususnya untuk cabor atletik," ujarnya.

Menpora dan Bob HasanMenpora dan Bob Hasan (Mercy Raya/detikSport)

Mendiang Bob saat ini dibawa ke rumah duka di Jl Senjaya 1, Kebayoran Baru. Sebelum akhirnya, diantarkan ke peristirahatan terakhirnya di Ungaran, Semarang, pada Rabu (1/4/2020).

Simak Video "Bob Hasan, Eks Menteri Era Soeharto Meninggal"
[Gambas:Video 20detik]
(mcy/aff)

Let's block ads! (Why?)



"Hebat" - Google Berita
March 31, 2020 at 03:40PM
https://ift.tt/39wCDpA

Menpora: Indonesia Kehilangan Sosok Hebat di Dunia Atletik - detikSport
"Hebat" - Google Berita
https://ift.tt/2r9TJZS
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Menpora: Indonesia Kehilangan Sosok Hebat di Dunia Atletik - detikSport"

Post a Comment

Powered by Blogger.