Search

Berseloroh, Prabowo: Gerindra Enggak Hebat-hebat Banget, Kantornya Saja Dekat Ragunan, Bukan Menteng - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyinggung posisi Kantor DPP Gerindra yang berdekatan dengan Kebun Binatang Ragunan di Jalan Harsono RM, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Prabowo mengatakan, banyak orang yang bertanya-tanya mengapa Gerindra yang baru 12 tahun berdiri sudah punya kantor sendiri. 

Kendati demikian, Prabowo menyatakan, kepemilikan kantor tersebut tak menandakan Gerindra sudah hebat.

Sebab, Kantor DPP Gerindra tak berdiri di pusat kota, tetapi dibangun di pinggiran Ibu Kota.

"Ya enggak hebat-hebat banget, iya kan. DPP juga enggak di Menteng, agak di pinggir-pinggir lah, dekat kebun binatang," ujar Prabowo disambut tawa peserta saat berpidato di HUT ke-12 Partai Gerindra di Kantor DPP Partai Gerindra, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis (6/2/2020).

Baca juga: Prabowo Subianto: Wartawan, Sekarang Kita Friend

"Jadi kita termasuk partai yang dekat banyak monyet, tetapi jangan dibilang partai kita terdiri dari monyet-monyet. Selain monyet, kita dekat harimau-harimau dan singa-singa," kata Prabowo yang diikuti tepuk tangan peserta.

Ia lantas bicara soal kehadiran para peserta perayaan HUT ke-12 Partai Gerindra. Menurut dia, banyak pejabat di Gerindra yang selama ini tak mendapat gaji dari partai.

Sebab, Gerindra tak memiliki uang untuk menggaji mereka. 

"Saudara-saudara, Partai Gerindra ini pejabat-pejabatnya tidak digaji, memang kita enggak punya uang untuk menggaji kalian. Kalian ke sini pun saya kira ongkosnya sendiri-sendiri, betul. Ya mudah-mudahan ada nasi kotak nanti," ucap Prabowo yang kembali diikuti gelak tawa peserta.

Baca juga: Cerita Prabowo Ditertawai Kawannya saat Mendirikan Partai Gerindra

Diberitakan sebelumnya, perayaan HUT ke-12 Partai Gerindra menggelar syukuran, pengobatan gratis, donor darah, hingga santunan anak yatim.

Dalam perayaan tersebut juga dihadiri pengurus DPP Gerindra, Dewan Pembina, Dewan Penasihat, hingga Dewan Pakar Gerindra.

Tak hanya itu, perayaan itu juga dihadiri anggota Fraksi Gerindra, sayap partai, hingga tenaga ahli Fraksi Gerindra di DPR.

Let's block ads! (Why?)



"Hebat" - Google Berita
February 06, 2020 at 05:19PM
https://ift.tt/31sLqXh

Berseloroh, Prabowo: Gerindra Enggak Hebat-hebat Banget, Kantornya Saja Dekat Ragunan, Bukan Menteng - Kompas.com - KOMPAS.com
"Hebat" - Google Berita
https://ift.tt/2r9TJZS
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Berseloroh, Prabowo: Gerindra Enggak Hebat-hebat Banget, Kantornya Saja Dekat Ragunan, Bukan Menteng - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.