Search

Agostini Sebut Quartararo Punya Potensi Besar Jadi Pebalap Hebat - Ligaolahraga.com

Berita MotoGP : Legenda MotoGP yaitu Giacomo Agostini melihat potensi yang begitu besar pada sosok Fabio Quartararo. Baginya, Quartararo sudah menunjukkan performa luar biasa di usia yang masih sangat muda.

Penampilan Quartararo pada musim 2019 lalu memang tergolong mengesankan. Meski baru pertama mengendarai motor di kelas premier, tetapi ia sudah mampu mengoleksi enam pole position dan tujuh podium. Tak ayal, hasil impresif itu membuatnya langsung mendapatkan promosi dari manajemen Yamaha. Quartararo dipilih untuk menggantikan posisi Valentino Rossi di skuat pabrikan pada tahun 2021.

Menanggapi hal tersebut, Agostini menilai jika langkah yang dilakukan Yamaha memang sudah sangat tepat. Quartararo merupakan pebalap muda yang benar-benar punya masa depan yang cerah. Satu harapan Agostini supaya Yamaha bisa mengelilingi Quartararo dengan orang-orang yang tepat. Sebab, dukungan orang sekeliling yang baik akan membuat perjalanan karier Quartararo dapat melesat semakin mudah.

“Saat ini, Quartararo mengesankan. Yang penting, bagaimanapun, ia harus pandai memilih orang yang ia inginkan untuk dekat dengannya. Saya harap seseorang akan segera merangkulnya dan membawanya ke tempat yang layak,” tutur Agostini.

Agostini juga memperingatkan kepada Quartararo agar tidak cepat berpuas diri dengan prestasi yang dicapainya saat ini. Pamornya memang sedang naik daun karena penampilan gemilang di musim perdana. Namun, ia harus tetap bekerja keras agar tampil semakin baik lagi di musim-musim yang akan datang.

Artikel Tag: motogp 2020, Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, Giacomo Agostini

Let's block ads! (Why?)



"Hebat" - Google Berita
April 18, 2020 at 06:25AM
https://ift.tt/2XWbBWH

Agostini Sebut Quartararo Punya Potensi Besar Jadi Pebalap Hebat - Ligaolahraga.com
"Hebat" - Google Berita
https://ift.tt/2r9TJZS
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Agostini Sebut Quartararo Punya Potensi Besar Jadi Pebalap Hebat - Ligaolahraga.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.